Yogyakarta, 31 Desember 2025 — Surat kabar dan majalah merupakan koleksi cetak yang hingga kini masih bertahan di tengah pesatnya perkembangan media digital. Dengan penyajian informasi yang aktual dan terkini, kedua media ini tetap dibaca oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Meskipun tren membaca versi cetak mengalami penurunan, penerbit terus beradaptasi melalui format digital agar konten tetap mudah diakses oleh masyarakat luas melalui berbagai perangkat.
Namun, apa sebenarnya yang dimaksud dengan surat kabar dan majalah? Mengapa keduanya masih relevan hingga saat ini? Berikut penjelasannya.
1. Surat Kabar
Surat kabar menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah lembaran-lembaran kertas bertuliskan berita dan sebagainya (atau dikenal dengan sebutan ‘koran’). Kata koran berasal dari bahasa Belanda yakni “krant” dan bahasa Perancis “courant” yang diartikan sebagai penerbitan ringan yang dicetak pada kertas berbiaya rendah dan mudah dibuang berisikan berita-berita terkini dalam berbagai topik. Surat kabar dapat diartikan sebuah publikasi dan bentuk komunikasi massa serta media massa yang biasanya diterbitkan setiap hari, mingguan, atau pada waktu-waktu tetap lainnya yang menyediakan berita, pandangan, fitur, dan informasi lain yang menjadi kepentingan publik dan seringkali memuat iklan.
Secara fisik, surat kabar memiliki bentuk ukuran besar dan menggunakan kertas buram dengan ukuran tulisan sekitar 12 pt dan memiliki 30 halaman sehingga mudah dilipat menjadi dua atau empat bagian. Beragam jenis surat kabar yang tersebar di Indonesia berdasarkan waktu terbit dan cakupan berita yang meliputi:
- Berdasarkan Cakupan Berita
- Surat kabar lokal/regional: berfokus pada peristiwa di komunitas sekitar (acara warga, pasar, tokoh lokal) di wilayah tertentu dengan gaya profesional namun lebih komunikatif.
- Surat kabar nasional: berfokus terhadap isu dan peristiwa dalam negeri yang berdampak luas bagi masyarakat.
- Surat kabar internasional: berfokus terhadap isu dan peristiwa luar negeri yang berdampak luas secara global.
- Berdasarkan Waktu Terbit
- Surat kabar harian: terbit setiap hari yang memuat berita terkini dan aktual
- Surat kabar mingguan: terbit seminggu sekali yang seringkali berisikan konten lebih mendalam dan analitik dengan menampilkan topik khusus
- Surat kabar bulanan: terbit sebulan sekali yang membahas isu-isu tertentu secara komprehensif.
- Surat kabar tahunan: terbit setahun sekali atau lebih jarang, biasanya berisi laporan tahunan, buletin khusus, atau majalah khusus edisi akhir tahun.
Munculnya surat kabar bertujuan untuk memberikan informasi dan berita terkini kepada masyarakat secara luas. Fungsi surat kabar sebagai sumber informasi yakni mengabarkan informasi, mendidik, hiburan, dan mempengaruhi untuk berbuat sesuatu.
2. Majalah
Majalah secara etimologis berasal dari bahasa Arab “majallah” yang bermakna lembaran yang mengandung hikmah; kitab. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, majalah merupakan terbitan berkala yang isinya meliputi berbagai liputan jurnalistik dan pandangan tentang topik aktual yang patut diketahui pembaca, menurut waktu penerbitannya dibedakan atas majalah bulanan, tengah bulanan, mingguan, dan sebagainya, menurut pengkhususan isinya dibedakan atas majalah berita, wanita, remaja, olahraga, sastra, ilmu pengetahuan tertentu, dan sebagainya. Majalah bisa diartikan sebagai kumpulan artikel yang berfokus pada topik apapun secara umum dan topik yang menarik bagi kelompok tertentu, seperti penggemar olahraga, pecinta musik, dan penyuka mode pakaian, dan sebagainya.
Majalah umumnya telah menentukan sasaran pembaca spesifik berdasarkan usia, jenis kelamin, dan profesi. Majalah dicetak menggunakan kertas berkualitas lebih baik seperti art paper, matt paper, atau HVS, dengan desain visual yang menarik, resolusi tinggi, dan tata letak yang rapi. Hal ini menjadikan majalah memiliki daya tarik visual yang kuat sekaligus kesan eksklusif. Majalah juga memiliki beragam jenis yang terbagi sebagai berikut:
- Majalah ilmiah: membahas sumber informasi paling mutakhir yang menampilkan perkembangan teori dan penemuan terbaru dalam ilmu pengetahuan.
- Majalah anak: memuat pengetahuan umumdisertai gambar dan ilustrasi untuk anak-anak sebagai media pembelajaran.
- Majalah umum: biasanya tidak terdapat topik khusus dan informasi yang disajikan bersifat umum dan tidak ada segmen tertentu.
- Majalah religius: memuat artikel-artikel keagamaan secara spesifik.
- Majalah pria: memuat artikel-artikel yang berhubungan dengan hobi, pakaian pria, tips berolahraga, otomotif, dan lain-lain dengan gaya penulisan lebih sederhana dan langsung pada pokok pembicaraan.
- Majalah wanita: memuat artikel-artikel tentang gaya hidup wanita, resep makanan, seputar gosip, kolom rubrik curhat, tips tata rias, cerita inspirasi, dan lain-lain.
Secara umum, majalah memiliki fungsi sebagai sumber informasi, media komunikasi, penyalur aspirasi setiap orang, penyemai demokrasi, media promosi, media pembelajaran, media penyaluran bakat dalam bidang penulisan, peningkatan kreativitas, dan hiburan.
3. Konten yang Disajikan
Studi Ardianto et al. (2007) dalam penelitian Permana & Abdullah (2020) mengungkapkan karakteristik surat kabar media massa meliputi: publisitas, periodesitas, universalitas, aktualitas, dan terdokumentasikan. Sedangkan, karakteristik majalah memperhatikan segmentasi pembaca, fungsi, desain sampul (cover), tata letak (layout), penggunaan warna, jenis huruf, pemilihan rubrik, ilustrasi, serta ukuran majalah yang disesuaikan dengan tujuan dan target audiensnya.
Dalam penyajian informasi, surat kabar berfokus pada peristiwa terkini dengan topik beragam seperti politik, sosial, pendidikan, hingga kriminalitas, melalui artikel singkat berbahasa mudah dipahami, dilengkapi kutipan narasumber, gambar menonjol, dan iklan. Tujuan utamanya adalah menyampaikan informasi dengan menjawab unsur siapa, apa, kapan, di mana, mengapa, dan bagaimana. Sementara itu, majalah menonjolkan artikel populer dengan gaya penulisan lebih santai, biasanya kurang dari tiga halaman, disertai ilustrasi dan warna penuh pada kertas mengkilap atau semi mengkilap, dan iklan sebagai sumber tambahan.
Majalah dan surat kabar memiliki persamaan dalam menyajikan informasi terkini. Keduanya menggunakan format kolom, pembuka yang kuat, dan kutipan untuk memperkuat isi. Artikel diawali dengan informasi penting agar menarik perhatian pembaca, didukung bukti dan referensi yang meningkatkan kredibilitas, serta menggunakan bahasa yang tepat dan sesuai konteks komunikasi publik.
4. Mengapa Masih Relevan Hingga Saat Ini?
Surat kabar dan majalah tetap relevan karena saling melengkapi dalam penyediaan informasi. Majalah berperan sebagai sumber pelengkap untuk penelitian akademik, memahami opini publik, wacana populer, dan berbagai sudut pandang ideologis, sedangkan surat kabar berfungsi sebagai sumber primer yang merekam peristiwa secara langsung dan kontekstual, berguna untuk analisis historis dan penelusuran isu secara kronologis. Relevansi keduanya diperkuat oleh kemampuan beradaptasi di era digital tanpa kehilangan karakter utamanya dengan proses editorial yang ketat, keberagaman sudut pandang, dan kemudahan akses. Hal ini menjadikan surat kabar dan majalah tetap dibutuhkan oleh peneliti, akademisi, maupun masyarakat umum sebagai sumber penting dalam membangun literasi informasi.
Surat kabar dan majalah merupakan media informasi yang memiliki peran penting dan saling melengkapi dalam dunia literasi informasi. Surat kabar berfungsi sebagai sumber primer yang merekam peristiwa secara aktual dan kontekstual, sementara majalah menyajikan pembahasan yang lebih mendalam, tersegmentasi, serta merefleksikan opini dan wacana publik. Pemahaman terhadap karakteristik dan fungsi keduanya menjadi keterampilan penting bagi mahasiswa dan masyarakat dalam memanfaatkan sumber informasi secara kritis dan bertanggung jawab sekaligus mendukung penguatan literasi informasi sebagai bagian dari upaya pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) Poin ke-4: Pendidikan Berkualitas (Quality Education).
[Info Layanan] Akses Berita Premium Gratis di Perpustakaan FISIPOL UGM
Ingin Tetap Update dengan Isu Sosial-Politik Terkini? Akses berita premium kini makin mudah dengan Layanan Koran dan Majalah dari Perpustakaan FISIPOL UGM! Nikmati kemudahan membaca berbagai media ternama untuk memperdalam analisis isu kontemporer, mendukung data riset, atau sekadar memperluas wawasan setiap hari tanpa hambatan paywall.
Apa yang Bisa Kamu Akses?
- Update Harian: Koleksi koran dan majalah cetak terbaru yang tersedia setiap pagi di area baca.
- Akses Digital: Tersedia fasilitas komputer khusus melalui sistem reservasi.
- 7 Media Kredibel: Kompas, Tempo, The Jakarta Post, Jawa Pos, Media Indonesia, Republika, dan Kedaulatan Rakyat.
Reservasi & Lokasi:
🔗 Reservasi Akses Komputer: ugm.id/digilibrsv
📍 Lokasi: Lantai 3 Gedung Mandiri, FISIPOL UGM
👥 Layanan ini tersedia khusus bagi Sivitas Akademika FISIPOL UGM.
Rujukan :
- Britannica Editors (2025, November 27). newspaper. Encyclopedia Britannica. https://www.britannica.com/topic/newspaper.
- LibGuides: LIS1001: Resource Types: Consumer Magazines. (n.d.). UNF University of North Florida. https://libguides.unf.edu/lisresourcetypes/consumermagazines.
- LibGuides: LIS1001: Resource Types: Newspapers. (2025). UNF University of North Florida. https://libguides.unf.edu/lisresourcetypes/newspapers.
- LibGuides: Public Communication: Newspaper Article. (2021). University of Hull. https://libguides.hull.ac.uk/public-comm/newspaper-article.
- Pengertian Majalah – Fungsi, Kriteria, dan Jenis Lengkap. (2021). Gramedia. https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-majalah/.
- Pengertian Surat Kabar: Bentuk, Tujuan, Fungsi, Jenis, dan Contoh. (2021). Gramedia. https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-surat-kabar.
- Permana, R. S. M., & Abdullah, A. (2020). SURAT KABAR DAN PERKEMBANGAN TEKNOLOGI: SEBUAH TINJAUAN KOMUNIKATIF. Jurnal Ilmu Politik Dan Komunikasi, 10(1), 1–23. https://doi.org/10.34010/jipsi.v0i1.3086.