Explore a wide variety of ebooks catalog digilib fisipol ugm
Author: Dr. Andi Azikin, M.Si.
Category: Sosial
Year: 2023
ISBN: 978-623-162-564-9
Buku ini menganalisis perlunya institusi negara dalam mengatasi persoalan bangsa termasuk mengelola potensi konflik, karena pada hakikatnya terdapat h... Show More
Buku ini menganalisis perlunya institusi negara dalam mengatasi persoalan bangsa termasuk mengelola potensi konflik, karena pada hakikatnya terdapat hubungan signifikan antara peran negara dengan mengelola potensi konflik. Buku ini juga menjelaskan fenomena dan dinamika sosial yang terjadi ditengah tengah masyarakat dan akar masalahnya serta peran negara terhadap konflik sosial tersebut. Pengalaman sejarah membuktikan bahwa dampak perubahan sosial teradinya perubahan sendi sendi kehidupan bermasyarakat hingga memungkinkan terjadinya pergantian kekuasaan rezim penguasa sehingga terjadi revolusi pemerintahan. Show Less
Author: Agustin Sukses Dakhi
Category: Sosial
Year: 2022
ISBN: 978-623-02-3749-2
Secara umum buku ini bertujuan mengantarkan pembaca ke bidang sosiologi sebagai suatu disiplin ilmu sehingga mampu memahami ruang lingkup sosiologi, t... Show More
Secara umum buku ini bertujuan mengantarkan pembaca ke bidang sosiologi sebagai suatu disiplin ilmu sehingga mampu memahami ruang lingkup sosiologi, teori sosiologi, penerapannya dan para tokohnya, memberikan pengetahuan kepada pembaca tentang perkembangan sosiologi, teori sosiologi klasik dan modern, interaksi sosial, sosialisasi, nilai dan norma sosial, pengendalian sosial, stratifikasi sosial, mobilitas sosial, jenis kelamin dan gender, penyimpangan, konflik, institusi sosial, perubahan sosial, dan hubungan antarkelompok. Buku Pengantar Sosiologi ini disusun secara ringkas, padat, dan lengkap dengan tujuan agar lebih mudah dipahami oleh pembaca. Tampilan buku ini berbeda dari buku sosiologi pada umumnya, sehingga memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri untuk dibaca, dipelajari, dan dipahami. Show Less
Author: Agus Anjar
Category: Sosial
Year: 2019
ISBN: 978-623-209-988-3
Penulisan buku ini muncul atas pertimbangan dan pengamatan di beberapa daerah yang gerah akibat ulah oknum yang tidak mengedepankan kepentingan masyar... Show More
Penulisan buku ini muncul atas pertimbangan dan pengamatan di beberapa daerah yang gerah akibat ulah oknum yang tidak mengedepankan kepentingan masyarakat akan tetapi mengedepan-kan kepentingan pribadi. Buku ini terdiri dari sembilan bab diantaranya membahas BAB I sejarah perpolitikan, konsep negara kesatuan, warga negara dan bentuk-bentuk ideologi. BAB II esensi dari politik hukum mulai dari sejarah lahirnya politik hukum, manfaat dan kegunaan politik hukum serta cakupan politik hukum itu sendiri. BAB III memahami secara jelas pengertian kebijakan, kebijaksanaan serta cara membuat perda. BAB IV memahami esensi yang mendasar dari penerapan Pemerintahan Daerah serta mengajak mahasiswa untuk memahami sistem pergantian kepala daerah yang tersandung tindak pidana. BAB V fungsi dan tugas partai politik. BAB VI penggunaan keuangan daerah berupa Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), kegunaan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), Penerapan otonomi daerah dan yang menyebabkan menjadi negara gagal. BAB VII Pengambil kebijakan atau pembawa suatu negara adalah seorang nahkoda dalam hal ini adalah Presiden dan jajarannya. BAB VIII roda pemerintahan atau kenegaraan baik dari perspektif hukum (undangUndang) maupun ekonomi. BAB IX membahas tentang ketatanegaraan. Show Less
Author: Ahmad Dimyati, S.Sos,I., M.I.Kom.
Category: Manajemen
Year: 2023
ISBN: 978-623-132-096-4
Pengembangan ilmu komunikasi merupakan ilmu yang multidisiplin. Sebagai ilmu yang bisa diterapkan dalam hayati bermasyarakat, komunikasi telah lama me... Show More
Pengembangan ilmu komunikasi merupakan ilmu yang multidisiplin. Sebagai ilmu yang bisa diterapkan dalam hayati bermasyarakat, komunikasi telah lama menarik perhatian para ilmuwan dari luar bidang komunikasi sendiri. Mereka umumnya ialah ahli yang punya nama dalam bidangnya, kemudian tertarik mempelajari aspek-aspek komunikasi. ilmu komunikasi yang tadinya hanya dipelajari di lembaga-lembaga pendidikan ilmu sosial politik, tumbuh dan diajarkan hampir disemua disiplin ilmu, apakah itu kedokteran, ekonomi, pertanian, hukum, dan ilmu-ilmu sosial itu sendiri seperti ilmu manajemen. Show Less
Author: Prof. Dr. Hj. Sedarmayanti, M.Pd., APU.
Category: Sosial
Year: 2018
ISBN: 978-602-6322-34-0
Buku ini membahas secara komprehensif tentang perencanaan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk meningkatkan kompetensi, kinerja, dan produ... Show More
Buku ini membahas secara komprehensif tentang perencanaan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk meningkatkan kompetensi, kinerja, dan produktivitas kerja. Buku ini juga membahas tentang pentingnya implementasi manajemen pengetahuan bagi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dan pengembangan organisasi/perusahaan agar tetap dapat menjalankan usaha dan tidak kalah bersaing. Buku ini akan sangat bermanfaat bagi semua pihak, praktisi bidang Sumber Daya Manusia (SDM), pegawai, pengelola, dan pimpinan organisasi/perusahaan, aktivis organisasi, serta mahasiswa dan pihak lain. Show Less
Author: Dr. Ulber Silalahi, MA.
Category: Sosial
Year: 2011
ISBN: 978-602-8650-57-1
Buku ini bermanfaat bagi penstudi dan praktisi manajemen sebagai dasar bagi peningkatan kemampuan mengelola kegiatan organisasional secara efektif dan... Show More
Buku ini bermanfaat bagi penstudi dan praktisi manajemen sebagai dasar bagi peningkatan kemampuan mengelola kegiatan organisasional secara efektif dan efisien. Show Less
Author: Adi Fahrudin, Ph.D.
Category: Sosial
Year: 2012
ISBN: 978-602-8650-77-9
Kesejahteraan sosial tidak harus dipahami sebagai bidang pelayanan, kondisi masyarakat, dan program pelayanan sosial, namun dalam konteks Indonesia ju... Show More
Kesejahteraan sosial tidak harus dipahami sebagai bidang pelayanan, kondisi masyarakat, dan program pelayanan sosial, namun dalam konteks Indonesia juga harus dipahami sebagai disiplin akademik. Calon pekerja sosial juga harus memahami kebijakan sosial, pelayanan sosial, tipologi Negara Kesejahteraan serta pemahaman dasar-dasar teori kesejahteraan negara. Untuk itu buku ini dapat dijadikan referensi bagi calon pekerja sosial khususnya dan bagi masyarakat pada umumnya. Show Less
Author: Abu Tazid
Category: Sosial
Year: 2017
ISBN: 978-602-453-463-9
Berawal dari pemikiran Comte tentang positifisme inilah muncul berbagai pemikir yang mencoba mengelaborasi dan mengembangkan konsep positifistik terse... Show More
Berawal dari pemikiran Comte tentang positifisme inilah muncul berbagai pemikir yang mencoba mengelaborasi dan mengembangkan konsep positifistik tersebut melalui berbagai dinamisasi teoritis, dan Weber menyebut modifikasi teorinya dengan sebutan tindakan rasional atau rasionalisasi. Apakah sebenarnya substansi dari tindakan rasional dan rasionalisasi?, hal itulah yang mungkin harus kita interpretasi melalui penjelasan-penjelasan yang sederhana namun tetap dipahami secara universal. Tindakan rasional sendiri merupakan aksi dari pemahaman bahwa segala perbuatan, prilaku dan aksi seorang aktor didasarkan pada pemikiran, rasio dan akal yang memungkinkan manusia bertindak baik dan buruknya, sukses dan tidak suksesnya, pintar dan bodohnya, hebat dan tidak hebatnya actor didasarkan pada usaha manusia itu sendiri melalui kemampuan otonom yang dimiliki manusia, jadi agama dan pengetahuan tentang spiritualitas hanya minoritas prosentase dalam menunjang kesuksesan seorang aktor, sehingga Weber percaya hal tersebut harus didahului dengan proses rasionalisasi itu sendiri termasuk mempercayai ilmu pengetahuan sebagai alat dominan dan determinan seorang aktor mencapai sebuah tujuan yang dicita-citakan. Show Less
Author: La Ode Syaiful Islamy H.
Category: Sosial
Year: 2018
ISBN: 978-602-475-963-6
Collaborative governance adalah jenis "governance" yang mendorong upaya bersama dari pemangku kepentingan dan non-state untuk bekerja sama dalam menga... Show More
Collaborative governance adalah jenis "governance" yang mendorong upaya bersama dari pemangku kepentingan dan non-state untuk bekerja sama dalam mengatasi masalah-masalah yang kompleks melalui pengambilan keputusan kolektif dan implementasi. Disertakannya pemangku keputusan kolektif dalam mengatasi masalah yang kompleks secara efektif, sehingga collaborative governance mendorong pemecahan masalah secara kolektif dengan melibatkan pemangku kepentingan utama dan alternatif bagi manajemen top-down, pembuatan kebijakan dan implementasi. Show Less
Author: Kharisma Ayu Febriana
Category: Sosial
Year: 2023
ISBN: 978-623-190-129-3
Dinamika objek wisata yang memberdayakan masyarakat, salah satunya adalah objek wisata Kampung Jawi yang terletak di Gunungpati. Kampung Jawi merupaka... Show More
Dinamika objek wisata yang memberdayakan masyarakat, salah satunya adalah objek wisata Kampung Jawi yang terletak di Gunungpati. Kampung Jawi merupakan salah satu daerah yang cukup terpencil dengan kondisi tanah gersang. Namun, kegigihan warga setempat dapat menjadikan daerah tersebut sebagai desa tematik dan berhasil mendapatkan juara pertama di ajang Trisakti Tourism Award 2021 pada kategori desa wisata kuliner. Keberhasilan desa wisata Kampung Jawi Kota Semarang menjadi juara pertama dalam ajang ini merupakan pembuktian keberhasilan inovasi yang dilakukan penduduk setempat tetapi tetap menjaga kelestarian adat jawa dan lingkungan. Buku monograf ini mengupas bagaimana proses komunikasi, perubahan sosial, dan model adopsi inovasi di desa wisata Kampung Jawi hingga masyarakat mampu menerima dan dapat memberdayakan masyarakat dalam mengelola potensi daerahnya masing-masing melalui komunikasi interpersonal dan komunikasi partisipatif. Monograf ini diharapkan memberikan kontribusi dalam bidang komunikasi dan adopsi inovasi dalam pengembangan desa wisata berbasis masyarakat yang mengoptimalkan kekhasan kuliner jawa dan pertunjukan atraksi budaya untuk mewujudkan kampung tematik di daerah lainnya. Show Less
Author: Erry Sukriah
Category: Ekonomi
Year: 2023
ISBN: 978-623-5498-31-7
Buku “Kapitalisasi Lahan dan Pengembangan Pariwisata” menggali hubungan kompleks antara kapitalisasi lahan dan pertumbuhan industri pariwisata, dengan... Show More
Buku “Kapitalisasi Lahan dan Pengembangan Pariwisata” menggali hubungan kompleks antara kapitalisasi lahan dan pertumbuhan industri pariwisata, dengan fokus utama pada konteks Lembang. Buku ini mengungkapkan bahwa dampak kapitalisasi lahan terhadap masyarakat Lembang cenderung negatif, meskipun ada peningkatan pendapatan di sekitar destinasi pariwisata. Kelompok yang paling terdampak adalah mereka yang bergantung pada pertanian, dengan perubahan lahan pertanian menjadi lokasi wisata sebagai penyebab utama. Namun, buku ini juga menyoroti solusi yang potensial. Penulis mendorong kerjasama erat antara pemilik lahan pertanian dan pelaku usaha pariwisata untuk mempertahankan daya tarik alam Lembang. Lembaga seperti koperasi dapat memainkan peran penting dalam menjaga pasokan produk pertanian, sementara pasar lokal dapat menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin menikmati produk lokal. Buku ini memberikan wawasan yang dalam tentang bagaimana kapitalisasi lahan dapat memengaruhi kesejahteraan masyarakat dan lingkungan. Dengan pendekatan yang tajam, buku ini memberikan panduan berharga bagi mereka yang ingin menjaga keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi, pelestarian alam, dan kesejahteraan masyarakat. Show Less
Author: Prof. Dr. Hj. Sedarmayanti, M.Pd., APU.
Category: Sosial
Year: 2018
ISBN: 978-602-6322-77-7
Buku ini merupakan penyampaian ide program dan gagasan pemerintah kepada masyarakat dalam rangka mencapai tujuan negara, kehadiran sistem informasi ma... Show More
Buku ini merupakan penyampaian ide program dan gagasan pemerintah kepada masyarakat dalam rangka mencapai tujuan negara, kehadiran sistem informasi manajemen dalm komunikasi pemerintah mempunyai peran strategis dalam menghadapi perubahan cepat yang akan membantu dalam pengambilan keputusan dan perubahan pola pikir sistematik. Show Less
Page 36 of 144 pages